KPU Karanganyar Ikuti Ngopi Asli Kolaborasi BerCanDa KPU Jateng
KARANGANYAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar mengikuti kegiatan Ngopi Asli (Ngobrol Pinter Arsip dan Logistik) edisi khusus kolaborasi bersama BerCanDa (Bicara Seputar Perencanaan dan Daya Dukung) yang digelar oleh KPU Provinsi Jawa Tengah secara daring melalui Zoom Meeting pada Selasa (4/11/2025).
Kegiatan bertema “Mengolah Taktik, Menata Strategi, Mewujudkan Visi Misi: Sharing Perencanaan dan Kegiatan KPU se-Jawa Tengah” ini menghadirkan sejumlah narasumber dari jajaran KPU Provinsi Jawa Tengah, yaitu Handi Tri Ujiono, Paulus Widiyantoro, Muslim Aisha, Akmalijah, Muhammad Machruz, Mey Nurelia, Basmar Perianto Amron, dan Tri Tujiana, dengan Sabbikisma Setia Nugraha sebagai moderator. Kegiatan diikuti oleh seluruh jajaran KPU kabupaten/kota se-Jawa Tengah, termasuk KPU Kabupaten Karanganyar, yang dihadiri oleh seluruh jajaran KPU Karanganyar.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah, Handi Tri Ujiono, menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran KPU kabupaten/kota yang telah melaksanakan berbagai program sepanjang tahun 2025. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi ajang pemanasan menjelang pelaksanaan konsolidasi daerah yang direncanakan secara daring.
“Alhamdulillah, hari ini tanggal 4 November 2025 kita dipertemukan dalam acara yang sangat baik, inisiasi dari pengelola BerCanDa dan juga Ngopi Asli. Hari ini kita akan mendengarkan arahan dan diskusi bersama jajaran pimpinan di KPU Provinsi Jawa Tengah serta seluruh sekretariat kabupaten/kota di Jawa Tengah,” ujarnya.
Handi menambahkan, momentum akhir tahun ini penting untuk melakukan refleksi, evaluasi, dan sinkronisasi pelaksanaan fungsi kerja KPU sesuai dengan Rencana Strategis KPU 2025–2030 yang sejalan dengan RPJMN dan visi misi Presiden terpilih.
“Semoga kegiatan hari ini dapat bermanfaat untuk membuat lembaga kita semakin baik dan sesuai dengan tagline kita: KPU Melayani, dengan semangat kolaborasi melalui Ngopi Asli dan BerCanDa edisi 4 November 2025 ini,” tutupnya saat secara resmi membuka kegiatan.
Selanjutnya pengarahan disampaikan oleh Basmar Perianto Amron, Ketua Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Provinsi Jawa Tengah. Dalam arahannya, Basmar mengajak seluruh jajaran KPU di Jawa Tengah untuk terus memperkuat semangat refleksi dan evaluasi di penghujung tahun 2025, agar seluruh kegiatan perencanaan dan pelaksanaan program kembali selaras dengan arah strategis KPU RI.
“Menjelang akhir tahun ini, mari kita kembali merefresh kegiatan-kegiatan yang kita lakukan. Semua kegiatan harus kita evaluasi agar tetap berada di rel yang benar, sesuai dengan visi, misi, dan arah strategis KPU,” ungkapnya.
Basmar juga menekankan pentingnya semangat pengabdian dan loyalitas terhadap lembaga penyelenggara pemilu.
“Bekerjalah kamu untuk KPU seolah-olah kamu akan di KPU selama-lamanya. Inilah semangat yang saya harapkan bisa terus kita pegang bersama demi KPU yang kita cintai,” tuturnya menutup pengarahan.
Sebagai penutup kegiatan, Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah, Tri Tujiana, menyampaikan evaluasi kinerja akhir tahun dan langkah-langkah strategis dalam bidang perencanaan, keuangan, umum-logistik, serta hukum. Ia menekankan pentingnya optimalisasi serapan anggaran, penyusunan laporan kinerja yang akuntabel, dan peningkatan koordinasi di seluruh jajaran sekretariat KPU kabupaten/kota.
Melalui kegiatan kolaboratif ini, KPU Provinsi Jawa Tengah berharap semangat sinergi dan profesionalitas terus terjaga di seluruh tingkatan penyelenggara pemilu, demi mewujudkan lembaga KPU yang semakin solid, transparan, dan melayani. (RA)