
KPU Karanganyar Tetapkan DPS Sebanyak 712.723 Pemilih
KARANGANYAR - KPU Kabupaten Karanganyar menetapkan daftar pemilih sementara (DPS) pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Tahun 2024 sebanyak 712.723 pemilih. Demikian disampaikan Ketua KPU Karanganyar, Daryono dalam Rapat Pleno Terbuka yang digelar minggu (11/08/2024) sore.
"Rincian jumlah pemilih DPS laki-laki 350.938 dan perempuan 361.785, total sebesar 712.723 pemilih.
Melalui rekapitulasi ini agar dapat dicermati apabila terdapat perubahan bisa segera terakomodir sehingga seluruh masyarakat Jawa Tengah khususnya Warga Karanganyar dapat menggunakan hak suaranya pada Pilkada Tahun 2024 secara maksimal", katanya.
Daryono juga menyampaikan bahwa rekapitulasi DPS disusun berdasarkan hasil rekapitulasi berjenjang Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) serta analisa data ganda dan data invalid melalui Sistem informasi Data Pemilih (Sidalih).
Rapat pleno tersebut, dihadiri oleh Komisioner KPU Kabupaten Karanganyar, Ketua dan Anggota PPK, Perwakilan Forkopimda serta Partai Politik yang memperoleh kursi di DPRD Karanganyar. (AB)