
Komitmen Terbuka, KPU Kembali Raih Kualifikasi Informatif dari KIP
akarta, kpu.go.id – KPU kembali meraih penghargaan sebagai Badan Publik dengan Kualifikasi "Informatif" pada kategori Lembaga Non Struktural Tahun 2024. Penghargaan ini berdasarkan hasil Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024 yang dilakukan oleh Komisi Informasi Pusat (KIP) dengan nilai 97.00.
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Ketua KIP Donny Yoesgiantoro kepada Anggota KPU August Mellaz dalam acara Malam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024 di Jakarta, Selasa (17/12/2024).
Mellaz mengapresiasi penghargaan ini sebagai hasil kerja keras seluruh unsur di KPU dalam mewujudkan komitmen keterbukaan dalam pelaksanaan tugas-tugas KPU, baik kelembagaan maupun tahapan pemilu dan pilkada.
“Penghargaan ini diberikan sebagai bukti komitmen KPU dalam menjalankan prinsip-prinsip keterbukaan sesuai UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik,” ujar Mellaz yang juga mengampu Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat di KPU RI.
Saat ini KPU telah meraih 6 kali kualifikasi tertinggi dari KIP, yaitu informatif, pada tahun 2017, 2019, 2020, 2022, 2023, dan 2024, bahkan pada tahun 2023 KPU juga meraih Juara Terbaik I Nasional. (Humas KPU)
Sumber: https://www.kpu.go.id/berita/baca/12744/komitmen-terbuka-kpu-kembali-raih-kualifikasi-informatif-dari-kip