
Rober-Adhe Ditetapkan sebagai Bupati-Wakil Bupati Karanganyar Terpilih.
Pasangan calon (paslon) Rober Christanto-Adhe Eliana ditetapkan sebagai Bupati-Wakil Bupati Karanganyar terpilih, oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar, Kamis (9/1).
Penetapan paslon nomor urut 2 dalam Pilkada Karanganyar 2024 itu dilakukan dalam rapat pleno terbuka, yang digelar KPU Karanganyar di Mabes Convention Center (MCC).
Rapat pleno dihadiri unsur penyelenggara pemilu, Forkopimda Karanganyar, perwakilan partai politik, serta stakeholder terkait.
Namun kedua paslon yang berkontestasi dalam Pilkada Karanganyar, yakni paslon nomor urut 1 Ilyas Akbar Almadani-Tri Haryadi dan paslon nomor urut 2 Rober Christanto-Adhe Eliana berhalangan hadir. Keduanya diwakili LO (liaison officer) masing-masing.
Ketua KPU Karanganyar Daryono menjelaskan, meski kedua paslon tidak hadir, namun hal itu tidak berpengaruh pada pelaksanaan rapat pleno.
"Kami sudah menyampaikan undangan ke kedua paslon. Untuk paslon Rober-Adhe sudah menyampaikan tidak bisa hadir, karena ada acara di Jakarta. Jadi tidak masalah, meski kedua paslon tidak hadir. Untuk administrasi, nanti diserahkan ke LO masing-masing," jelasnya.
Dijelaskannya, setelah penetapan paslon terpilih, KPU Karanganyar selanjutnya akan menyampaikan dokumen yang dipersyaratkan untuk keperluan pelantikan Bupati-Wakil Bupati Karanganyar terpilih ke DPRD Karanganyar.
"Selanjutnya, DPRD Karanganyar yang akan meneruskan usulan pelantikan itu ke Gubernur Jateng, untuk diteruskan ke Pemerintah Pusat," tuturnya.
Mengenai kapan pelantikan akan dilaksanakan, hal itu menjadi kewenangan Pemerintah Pusat.
"Awalnya memang ada informasi pelantikan 10 Februari. Tapi bisa saja mundur, karena mempertimbangkan masih ada sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) dari beberapa daerah. Kalau Karanganyar tidak ada sengketa. Ya, kita ikuti saja, karena soal pelantikan menjadi ranah Pusat," ujarnya.
Dengan rapat pleno penetapan paslon terpilih tersebut, maka tahapan Pilkada Karanganyar yang dihandle KPU telah berakhir.
"Tinggal menunggu pelantikan, namun itu bukan kewenangan KPU. Kalau untuk KPU Karanganyar, seluruh tahapan pilkada sudah selesai dilaksanakan," imbuhnya.
Sumber : https://solo.suaramerdeka.com/solo-raya/0514306830/rober-adhe-ditetapkan-sebagai-bupati-wakil-bupati-karanganyar-terpilih